Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota DPRD Jabar Andi Zabidi Ajak Masyarakat Bekasi Peduli Terhadap Kebersihan

Sabtu, 09 Maret 2024 | 13:20 WIB Last Updated 2024-03-20T06:22:19Z

 


BEKASI | BeritaOKI | Warga Rawalumbu Bekasi antusias ikuti sosper atau sosialisasi perda tentang pengelolaan sampah di Jawa Barat. Bahkan mereka meminta agar gerobak sampah diperbanyak.


Anggota DPRD Jabar H Andi Zabidi SE melakukan Sosialisasi Perda (Sosper) Nomor 1 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Pengelolaan Sampah di Jawa Barat.


Sosper tentang Pengelolaan Sampah di Jawa Barat dilakukan anggota dewan dari Fraksi Partai Demokrat di sebuah tempat di kawasan Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi, Sabtu 9 Maret 2024.


Giat juga dihadiri Camat, Lurah, RW, RT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, pesertanya masyarakat, unsur lembaga swadaya masyarakat dan lain sebagainya.


“Bekasi antusias ikuti sosper tentang pengelolaan sampah,” katanya. Alasannya, kawasan Rawalumbu jarang sekali tersentuh sosialisasi dari pihak Pemerintahan Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar).


Selain itu, jelas Andi Zabidi lagi, Perda tentang Pengelolaan Sampah di Jawa Barat ini juga sejalan dengan Peraturan Daerah Kota Bekasi.


“Dengan demikian, diharapkan penyebar luasan peraturan daerah ini cepat dan mudah dipahami oleh masyarakat,” terangnya.


Apalagi, terang Andi, warga Kota Bekasi, masyarakatnya sangat peduli terhadap kebersihan.


Buktinya Rabu 6 Maret 2024. Pemkot Bekasi berhasil meraih penghargaan Adipura Tahun 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.


Oleh karenanya, DPRD Jabar patut mengapresisi kepedulian masyarakat Kota Bekasi terhadap kebersihan lingkungan.


Antusiasme itu juga diperlihatkan masyarakat Rawalumbu Kota Bekasi saat sosper tentang Pengelolaan Sampah di Jawa Barat.


“Mereka minta gerobak sampah di lingkungan-lingkungan ditambah, TPS sementara selalu dijaga kebersihannya,” tuturnya.[R/Ar]

×
Berita Terbaru Update