Notification

×

Iklan

Iklan

Tetap Enjoy-nya Pol, Chika : Kedai Kopi 303 Mendukung Penerapan Prokes

Kamis, 03 September 2020 | 07:33 WIB Last Updated 2020-09-03T01:00:28Z

Gambar istimewa

BERITAOKI.OKI - Kedai Kopi 303, salah satu cafe terbaik di Kota Kayuagung. Lokasi strategis yang berada di tengah perkotaan dan dilengkapi dengan tanam hijau, mampu memberikan kenyamanan untuk setiap pengunjung yang hadir. 

Di era kenormalan baru ini, Kedai Kopi 303 tetap memberikan pelayanan yang prima untuk pelanggan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes yang ketat). Menariknya, Kedai ini dilengkapi dengan 5 ventilator udara yang dapat mengatur sirkulasi udara yang berkualitas. Selain itu, apabila terdapat pelanggan lupa membawa masker, maka akan mendapatkan free mask. Hal ini sebagai bentuk keseriusan menerapkan kebijakan yang disarankan pemerintah.

Sajian menu yang beragam dengan harga yang bersahabat ditawarkan oleh Kedai Kopi 303. Selain itu juga, pelanggan dapat menikmati pesanan sembari mendengarkan alunan nada dari home band Kedai Kopi 303 secara langsung bahkan pelanggan juga dapat berpartisipasi dalam acara live music tersebut.

Halaman parkir yang luas dan terdapat perpusatakaan mini menjadi pelengkap kebutuhan pelanggan, tidak berlebihan jika Kedai Kopi 303 menyandang sebagai Tempat Usaha Kekinian dan Cafe percontohan yang menerapkan protokol kesehatan di era kenormalan baru.

Chika, Owner Kedai Kopi 303 mengutarakan bahwa di masa new normal ini sangat mendukung penerapan protokol kesehatan di tempat keramaian sehingga menyiapkan fasilitas untuk hal tersebut, namun yang terpenting adalah kesadaran dan kedisiplinan pelanggan sendiri agar dapat menjaga kesehatannya dengan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak

Topan pelanggan kedai kopi 303 asal Kel. Kutaraya mengutarakan bahwa penerapan protokol kesehatan ini tidak memberatkan, bahkan ia menilai merupakan hal yang baik

Penggemar menu tape krispi ini menambahkan tetap dapat menikmati tetap dapat menikmati suasana dan hiburan di Kedai Kopi 303 dengan penerapan protokol kesehatan

Di masa pandemi ini penting untuk menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada, penerapan kebijakan di Kedai Kopi 303 kiranya dapat dicontoh penyedia tempat keramaian

×
Berita Terbaru Update